Belajar itu sulit dan menyeramkan? Siapa bilang? Belajar itu sangatlah
menyenangkan, karena kita dapat mengetahui banyak hal-hal baru dari
belajar. Kadangkala bagi mereka yang menganggap belajar itu sulit,
mungkin hal itu karena selama ini mereka belajar dengan cara yang
'standar' dan 'membosankan'. Misalnya belajar dengan membaca
pelan-pelan, membuat catatan 'plek' sesuai dengan yang ada di papan
tulis, dan menghapal dengan membacanya berulang-ulang. Nah, kali ini
kakak akan mencoba berbagi 5 cara belajar lebih menyenangkan, dan
pastinya lebih efektif. Mau tahu bagaimana caranya, yuk! Silakan baca
artikel ini selengkapnya!
1. Gunakan MindMap atau Peta Konsep
Menurut hasil penelitian, sebenarnya otak kita itu cenderung berpikir melingkar, holistik, dan kreatif. Jadi, kalau dipaksakan dan dimasukkan catatan-catatan dan informasi secara linier, wajar jika otak sulit menerimanya. Menggunakan mindmap disinyalir dapat meningkatkan daya ingat hingga 120% dan dapat meningkatkan kreativitas. Menggunakan mindmap juga dapat menyingkat catatan dengan lebih efektif sehingga terkesan sedikit.
Belum pernah melihat mindmap? Seperti terlihat pada gambar di
samping. Cara membuatnya sederhana, awalnya tuliskan tema pokok di
tengah-tengah halaman. Kemudian setelah itu buat cabang-cabang yang
merupakan sub-pokok bahasan. Lalu buatlah secara melingkar. Dengan
menggunakan catatan seperti ini, kamu dapat dengan leluasa berkreasi,
menggunakan warna, dan menggambarkan apapun di mindmap kamu. Selain ingatanmu menjadi lebih kuat, belajar dan menghafal pun menjadi lebih menyenangkan.
2. Kreatif dalam Membaca Buku Cetak
2. Kreatif dalam Membaca Buku Cetak
Sebenarnya ini sudah banyak sekali yang menerapkan, tetapi memang inilah
salah satu strategi belajar cerdas dan menyenangkan. Kamu pasti punya
buku cetak, bukan? Nah banyak sekali siswa atau pelajar yang 'males'
membaca buku cetak karena isinya huruf semua atau bahkan cuma
rumus-rumus yang tidak tahu digunakan buat apa. Sebenarnya ini bisa
diakali dengan menandai hal-hal penting dengan garis bawah, stabilo
berwarna, kemudian kamu catat hal itu di buku catatan. Kalau kamu mau
kreatif lagi, bisa menambahkan informasi dari sumber lain di buku
cetak/paket sehingga bisa lebih mudah dimengerti.
3. Manfaatkan Teknologi dan Internet
Sahabat muda, internet itu ditemukan bukan hanya untuk Facebook-an dan Twitter-an dan menebar status yang tidak penting. Cobalah sekali-sekali gunakan internet untuk mencari tahu hal-hal yang tidak dimengerti di sekolah. Misalnya kamu ingin tahu bagaimana sirkulasi darah bekerja, maka kamu bisa membuka situs Youtube dan mencari videonya dengan kata 'Blood Circulation'. Atau kamu ingin mencari sejarah-sejarah penting dunia, kamu bisa memanfaatkan Wikipedia, kalau dirasa tidak cukup valid kamu bisa menggunakan Encarta Encyclopedia atau Encyclopedia Britannica yang tampilannya sangat menarik. Indonesia juga punya situs pembelajaran online yang menarik, lengkap dengan animasi FLASH! Silakan mampir ke http://www.e-dukasi.net
4. Belajar dengan Merekam atau Melagukan
Mengapa ya kita cepat sekali menghapal lagu-lagu top hits, tetapi sepertinya suliiiiit sekali untuk menghapal atau mengingat materi pelajaran yang dijelaskan guru? Pernah mencoba untuk merekam apa yang gurumu ajarkan di kelas? Coba lakukan itu! Entah dengan menggunakan handphone atau MP3. Rekam, kemudian dengarkan kembali di rumah jika kamu belum mengerti. Kemudian adalagi cara yang unik untuk menghapal adalah biasanya dengan melagukan. Buat kamu yang sering bernyanyi dan sulit sekali mengingat materi, cobalah buat sebuah lagu dari materi pelajaran itu, dijamin ces pleng akan masuk! Hehe...
5. Membuat Blog Edukasi
Salah satu cara yang asyik dan merupakan variasi yang ampuh dalam belajar adalah dengan menuliskan kembali pelajaran yang kita dapatkan. Nah, kamu bisa mulai mencoba membuat suatu blog edukasi, entah itu di Wordpress atau di Blogger. Percaya atau tidak, jika kamu berhasil membuat artikel-artikel menarik, bukan tidak mungkin blog kamu bisa menjadi sumber penghasilan dan sumber bisnis bagi kamu. Sambil belajar, uang ngaliiiirrr.... Hehe... Contoh kalau kamu selesai belajar komputer, kamu tulis kembali catatannya di blog dengan bahasa yang menarik. Wah, itu pasti akan menyenangkan sekali.. :) Coba deh!
6. Charge Motivasi Kamu Secara Rutin
Pasti yang namanya semangat itu kadang naik dan kadang turun. Kalau semangat sedang turun, belajar dengan cara apapun pasti menjadi tidak enak kan? Oleh karena itu, banhgkitkan semangat kamu dengan cara apapun namun yang pastinya yang positif.
Sahabat muda, internet itu ditemukan bukan hanya untuk Facebook-an dan Twitter-an dan menebar status yang tidak penting. Cobalah sekali-sekali gunakan internet untuk mencari tahu hal-hal yang tidak dimengerti di sekolah. Misalnya kamu ingin tahu bagaimana sirkulasi darah bekerja, maka kamu bisa membuka situs Youtube dan mencari videonya dengan kata 'Blood Circulation'. Atau kamu ingin mencari sejarah-sejarah penting dunia, kamu bisa memanfaatkan Wikipedia, kalau dirasa tidak cukup valid kamu bisa menggunakan Encarta Encyclopedia atau Encyclopedia Britannica yang tampilannya sangat menarik. Indonesia juga punya situs pembelajaran online yang menarik, lengkap dengan animasi FLASH! Silakan mampir ke http://www.e-dukasi.net
4. Belajar dengan Merekam atau Melagukan
Mengapa ya kita cepat sekali menghapal lagu-lagu top hits, tetapi sepertinya suliiiiit sekali untuk menghapal atau mengingat materi pelajaran yang dijelaskan guru? Pernah mencoba untuk merekam apa yang gurumu ajarkan di kelas? Coba lakukan itu! Entah dengan menggunakan handphone atau MP3. Rekam, kemudian dengarkan kembali di rumah jika kamu belum mengerti. Kemudian adalagi cara yang unik untuk menghapal adalah biasanya dengan melagukan. Buat kamu yang sering bernyanyi dan sulit sekali mengingat materi, cobalah buat sebuah lagu dari materi pelajaran itu, dijamin ces pleng akan masuk! Hehe...
5. Membuat Blog Edukasi
Salah satu cara yang asyik dan merupakan variasi yang ampuh dalam belajar adalah dengan menuliskan kembali pelajaran yang kita dapatkan. Nah, kamu bisa mulai mencoba membuat suatu blog edukasi, entah itu di Wordpress atau di Blogger. Percaya atau tidak, jika kamu berhasil membuat artikel-artikel menarik, bukan tidak mungkin blog kamu bisa menjadi sumber penghasilan dan sumber bisnis bagi kamu. Sambil belajar, uang ngaliiiirrr.... Hehe... Contoh kalau kamu selesai belajar komputer, kamu tulis kembali catatannya di blog dengan bahasa yang menarik. Wah, itu pasti akan menyenangkan sekali.. :) Coba deh!
6. Charge Motivasi Kamu Secara Rutin
Pasti yang namanya semangat itu kadang naik dan kadang turun. Kalau semangat sedang turun, belajar dengan cara apapun pasti menjadi tidak enak kan? Oleh karena itu, banhgkitkan semangat kamu dengan cara apapun namun yang pastinya yang positif.
Sumber : http://suksesmuda-indonesia.blogspot.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar